Search This Blog

Thursday, December 20, 2018

INTEGRASI EKONOMI

Ekonomi integrasi merupakan bagian dari konsep keunggulan komparatif El-Algraa (1998): integrasi ekonomi mengandung implikasi adanya penghapusan berbagai restriksi dalam perdagangan antar negara dan digantikan dengan adanya koordinasi dan kerjasama ekonomi yang saling menguntungkan.
Integrasi ekonomi juga mengandung arti adanya pengurangan atau penghapusan berbagai hambatan (restriction) dalam kerjasama ekonomi antar negara.
Tujuan utama pembentukan integrasi ekonomi adalah ;

  1. mencapai pertumbuhan ekonomi melalui penciptaan perluasan pasar
  2. internalisasi increasing return to scale dalam produksi dan konsumsi
  3. meningkatkan standar kehidupan masyarakat antar negara anggota dan mengurangi tingkat disparitas diantara sesama negara anggota
  4. meningkatkan status politik negara-negara anggota dalam konstelasi politik dunia,
  5. menemukan solusi yang kooperatif dalam permasalahan sosial dan politik diantara negara anggota

Manfaat integrasi kesejahteraan di suatu kawasan yaitu harga lebih rendah dan kualitas produk lebih baik.
Oleh karena itu analisis dampak integrasi ekonomi melalui pembentukan kawasan perdagangan bebas sangat penting untuk beberapa alasan.
Integrasi ekonomi mencakup 3 hal pokok:
  1. perdagangan barang dan jasa
  2. Investasi
  3. keuangan

ALASAN DILAKUKANNYA INTEGRASI
Menurut Menon (2006:7-8): general factor dan specific factor.
General factor: faktor umum yang menyebabkan banyak negara mengadakan suatu perjanjian perdagangan dalam kawasan regional tertentu. Faktor ini terkait dengan implikasi dari liberalisasi dan globalisasi perekonomian dunia, sehingga menimbulkan persaingan yang ketat dalam merebut pasar bagi produk masing-masing negara.
Specific factor terkait dengan faktor-faktor khusus yang melandasi suatu negara mengadakan perjanjain perdagangan dengan negara lain. Specific factor ini dapat dikelompokkan menjadi tiga, yakni economic factor, strategic factor dan event driven factor.

MANFAAT ADANYA INTEGRASI
Menurut Lipsey (1987:357):
  • Adanya spesialisasi,
  • Skala ekonomi,
  • Perubahan dalam nilai tukar perdagangan
  • Mendorong efisiensi dan peningkatan persaingan, dan
  • Mendorong pertumbuhan ekonomi.

TAHAPAN INTEGRASI EKONOMI
Proses tahapan kerja sama dan integrasi ekonomi regional adalah sebagai berikut:
  1. Trade Preferency Arrangement (TPA)
  2. Free Trade Area (FTA)
  3. Custom Union (CU)
  4. Common Market (CM)
  5. Economic Union (EU)
  6. Monetary Union (MU)

  1. TRADE Preferancy Arrangement (TPA)
Kerjasama perdagangan yang memberikan keistimewaan untuk produk – produk tertentu dari negara tertentu dengan melakukan pengurangan tarif namun tidak menghilangkannya sama sekali.
Contoh: European Economic Area, NAFTA (North American Free Trade Agreement)
  1. Free Trade Area (FTA)
Suatu kawasan dimana tarif dan kuota antara negara anggota dihapuskan, namun masing – masing negara tetap menerapkan tarif mereka masing – masing terhadap negara bukan anggota.
Dengan kata lain, “internal tariff” antara negara anggota menjadi 0 %, sedangkan masing-masing negara memiliki “external tarif “ sendiri-sendiri.

  1. CUSTOM UNION (CU)
Merupakan FTA yang meniadakan hambatan pergerakan komoditi antar negara anggota dan menerapkan tarif yang sama terhadap negara bukan anggota.
Jacob Viner mengemukakan bahwa CU mengandung unsur perdagangan bebas dan unsur proteksi yang lebih besar, dan secara tegas mengemukakan bahwa CU tidak dapat dipastikan akan meningkatkan kesejahteraan masyarakat.
CU menimbulkan dua efek yang saling berlawanan.
Di satu pihak meningkatkan perdagangan antar negara anggota, di pihak lain cenderung lebih protektif terhadap negara bukan anggota.

EFEK DIBERLAKUKANNYA CU
  1. Trade Creation
Adalah penggantian yang dimana produk domestik suatu negara yang melakukan integrasi ekonomi regional melalui pembentukan FTA atau CU dengan produk impor yang lebih murah dari anggota lain
Efek positif: bukan hanya untuk negara anggota, tetapi negara lain yang bukan anggota karena ada peningkatan spesialisasi produksi yang mendorong peningkatan impor dari negara lain. Trade Creation dapat meningkatkan kesejahteraan

  1. Trade Diversion
Trade diversion merupakan dampak negatif dari impor barang yang harganya relatif lebih murah dari negara bukan anggota FTA atau CU, sehingga akan digantikan dengan impor yang harganya relatif lebih mahal dari negara anggota
Trade Diversion dapat menurunkan kesejahteraan

4. COMMON MARKET
Merupakan CU yang juga meniadakan hambatan – hambatan pada pergerakan faktor – faktor produksi (barang, jasa, aliran modal). Kesamaan harga dari faktor – faktor produksi diharapkan dapat menghasilkan alokasi sumber yang efisien.
Contoh:
Pasaran Bersama Eropa (Europian Common Market)

5. ECONOMIC UNION
Kerjasama ekonomi regional yang memiliki kesatuan atau persamaan peraturan dalam bidang perpajakan, tenaga kerja, jaminan sosial dan lain-lain.
Contoh: EEC (European Economic Community); CAEC (Council of Arab Economic Community)

6. MONETARY UNION
Adalah bentuk kerja sama ekonomi regional yang memiliki kesatuan/ persamaan mata uang
Contoh:
European Community yang memiliki mata uang tunggal, yaitu Euro.


No comments:

Post a Comment

SOAL UAS GENAP EKONOMI MAKRO

Kebijakan pemerintah dalam mengatasi permasalahan Inflasi dan pengangguran? Jawaban Pengangguran dan inflasi merupakaan permasalahan ekonomi...